Algoritma Cara Memilih Saham Bagus
Cara Memilih saham yang bagus adalah salah satu pertanyaan yang palnig sering diajukan oleh para trader maupun investor. Karena tentu trader / investor tidak ingin salah pilih. Silahkan simakn infografis berikut ini yang memaparkan cara memilih saham yang bagus. Di akhir artikel ini akan ada keterangan lebih lengkap.

1. Tentukan Tujuan Yang anda Inginkan, Trading atau Investasi
Saham yang sama bisa digunakan untuk trading maupun investasi. Namun sebelum anda memilih sahamnya, anda harus menentukan dulu target anda sendiri. Apakah anda akan trading dengan saham tersebut ataukah akan inivestasi dengan saham tersebut. Walau sahamnya sama, namun implikasinya bisa berbeda.
Walau sahamnya sama, namun implikasinya bisa berbeda.
2. Jika untuk Trading
Tentukan metode yang ingin anda pakai. Saya pribadi memakai teknik darvas,. Dalam teknik darvas saya harus menentukan posisi resisten. Dan dari sana saya bisa buy on break resisten. Setelah itu saya juga harus menentukan exit point. baik exit dalam kondisi untung (take profit)maupun rugi (cut loss)
Setelah trading plan nya saya buat, saya menunggu hingga harga sesuai dengan yang saya inginkan.
3. Jika untuk Investasi
Akan banyak pertimbangan sebelum anda memilih saham untuk investasi. Dan mungkin anda harus menghabiskan waktu beberapa jam bahkan beberapa hari atau beberap minggu memikirkan saham yang anda akan invest.
beberapa pertimbangan.
– Apakah Saya mengerti bisnis perusahaan.

banyak hal yang berada di luar analisis fundamental dan hanya di mengerti oleh orang yang mengerti bisnis perusahaan tersebut. Kalau anda kurang mengerti ada baiknya bertanya kepada orang yang mengerti atau jangan membeli perusahaan tersebut. Karena resiko berawal dari ketidaktahuan
Resiko berawal dari ketidaktahuan
– Apakah Kondisi perusahaan sehat
Ini mungkin lebih mudah, anda bisa mencari laporan keuangan emiten dan menganalisa rasio – rasio keuangab emiten seperti rasio hutang, laba, roe dan lain sebagainya
– Apakah situasi Sektoral bagus
Misal saat ini perusahaan batubara dan komoditas sedang tertekan sektornya karena harga minyak dunia yang tak kunjung naik. Investor wajib memperhatian kondisi – kondisi ini. Karena saham yang sektorna sedang tertekan sangat sulit naik. Sebagai clue aja, sektor konsumsi selama ini cenderung naik. Disclaimer on ya 😀
– Apakah situasi persaingan kondusif
Walaupun semua positif namun jika antar perusahaan terlalu bersaing hingga berdarah – darah, hal ini tidak bagus. Misal sektor telko di indonesia yang pada tahun 2004-2009 bersaing luar biasa di iklan TV hingga laba tergerus. Saat ini lebih baik karena sudah banyak yang tumbang,
– Apakah perusahaam merupakan market leader
Alangkah baiknya memilih market leader karena memilih banyak keunggulan. Produknya sudah dikenal dan memiliki uang (sumber daya)yang tentu lebih banyak
– Jika bukan market leader
Anda tentu bisa memilih saham yang bukam market leader,namun pertimbangkan apa kelebihan perusahaan tersebut. Misal mereknya lebih dihormati, teknologi lebih bagus dan lain sebagainya.
MISAL saat ini GOJEK adalah pendatang baru, dan OJEK tradisional adalah market leader, namun Gojek mampu membuktikan dirinya sanggup melawan market leader dengan teknologi informasi
Rekomendasi buku :
Analisis Fundamental, Buku ini membahas tentang analisa fundamental cara memilih dan menilai perusahaan, Sehingga dalam situasi ekonomi saat ini , investor bisa tenang menghadaip gejolak harga,.
Harga Normal Rp. 250.000
Lagi Diskon 30% jadi Hanya Rp. 175.000
Pemesanan hubungi hendrik_lwww@bei5000.com